rasa takut menjadi satu dilema yang membuat hari-hariku penuh dengan ketidak pastian, dan cinta yang akan menjadikannya seseuatu yang indah
di Lapangan Futsal ini awal kisahku di mulai, kisah yang tak pernah aku bayangkan sebelumnya. sebuah pengkhianatan, pengorbanan, dan kisah kisah cinta selanjutnya....
disana pertama kali aku melihat cinta pertamaku sebut saja namanya Simon, aku jatuh cinta padanya saat pandangan pertama, ia terlihat begitu gagah di lapangan futsal.aku memang selalu tertarik pada pria yang punya kemampuan berolahraga. singkat cerita dia merespon cintaku, hanya dalam waktu pendekatan 1minggu kita berpacaran..
semua memang indah pada awalnya, namun setelah berjalannya waktu dia jauh dari apa yang aku bayangkan,
dia mulai terus mengatur hidupku,
menggangu aktivitas ku, dan itu membuatku mulai berfikir tentang apa ini ??
sampai pada saat aku berkenalan dengan Temannya sebut dia Tommy, dia Ramah, lembut terhadap wanita, aku menyukai sikapnya .
saat aku lelah dan butuh perhatian dari simon ia malah tak pernah ada di sisi ku. karena itu
aku mulai tidak menyukai Simon mencoba menjauh darinya dan terus lari dari kehidupannya, saat itu lah tommy datang dan memberiku kenyamanan.hingga tubuh cinta terlarang di antara kami,
aku menjalin hubungan dengan Tommy tanpa sepengetahuan Simon, hubunganku dengan Tommy memang bukan hubungan sepasang kekasih, tapi kami tahu perasaan kami masing-masing.
hingga akhirnya simon tahu dan menngakhiri hubungan kami.
entah kenapa saat ia katakan berakhirnya hubungan kami, aku seperti terbebas dalam belenggu yang menyesakan dadaku "aku bahagia.........."